Terdapat di kota Denpasar. Dulunya pulau Serangan hanya bisa
dicapai dengan perahu jukung. Sekarang bisa lewat jalur darat dengan melewati
jembatan dan jalan permanen yang menghubungkan Pulau Serangan dan Bali. Suasana
alam nya sangat tenang, jauh dari keramaian Denpasar. Daratan asli pulau
Sarangan hanya seluas 101 hektar, namun setelah reklamasi tahun 1997, luas
pulau ini bertambah menjadi 365 hektar.
Disini juga ada penangkaran penyu, selain itu juga sebagai
pusat watersport selain di tanjung Benoa. Yang menarik di Pulau Serangan adalah
bersandarnya kapal Yach dari mancanegara. Banyak kapal pesiar yang mengarahkan
berabuh ke pulau Serangan karena dari tempat ini lebih dekat dengan pusat
pariwisata Kuta dan Sanur.
No comments:
Post a Comment